Cara Mengubah Link Artikel Blogger Yang Sudah Terlanjur Dipublikasikan Tanpa Kehilangan Pengunjung
Cara Mengubah Link Artikel Blogger Yang Sudah Terlanjur Dipublikasikan – Pada saat kita menulis sebuah artikel tentu kita akan memperhatikan segala sesuatunya sebelum artikel tersebut kita publikasikan, namun terkadang kita sering lupa untuk mengedit permalink yang bagus dan sesuai dengan artikel kita tersebut. sehingga permalinknya akan otomatis ter generet sesuai dengan judul artikel atau bisa juga diambil dari kalimat awal paragraph pertama. Tentu hal tersebut kurang bagus untuk SEO artikel kita, karena seharusnya permalink itu kita buat sesuai dengan kata kunci yang ingin kita tembak dan mewakili keseluruhan artikel.
- Langkah pertama tentu kita harus masuk ke Dashboard Blogger
- Selanjutnya silahkan pilih menu Postingan , kemudian Pilih dan Centang Postingan yang akan kita rubah permalink/URLnya. Kemudian Pilih Edit.
- Kemudian klik tanda Kembali ke draf, agar permalink dapat terbuka dan bisa kita edit kembali.
- Selanjutnya pilih tautan permanen, kemudian pilih pada kolom Tautan Permanen Khusus/Custom URL. Kemudian silahkan ubah dan edit permalink/URLnya sesuai dengan yang kalian inginkan dan Selanjutnya Klik Selesai.
- Sampai disini permalink/URL artikel tersebut telah berhasil kalian ubah selanjutnya tinggal kalian publish kembali artikelnya.
- Cara Cek dan Memperbaiki Broken Link di Blog Dengan Mudah dan Cepat
- Cara Membuat Link Download Otomatis di Blog Dengan Menggunakan Google Drive
- Pengertian Backlink dan Fungsinya Untuk Sebuah Blog
- Cara Membuat Tombol Download Keren Dengan Mudah Di Blog
Cara Mengalihkan Link Artikel Yang Sudah Diganti Agar Tidak Kehilangan Pengunjung
Sebenarnya caranya sangat mudah dan bisa dilakukan oleh siapa saja asalkan sudah tau caranya oleh karena itu silahkan ikuti dan simak langkah – langkah berikut ini :
- Langkah pertama tentu kita harus masuk ke Dashboard Blogger
- Selanjutnya silahkan pilih menu Preferensi Penelusuran , kemudian pada menu Kesalahan dan Pengalihan silahkan pilih Pengalihan Khusus kemudian pilih Edit.
- Kemudian pilih Pengalihan Baru selanjutnya isi URL lama dikolom Dari dan URL baru di kolom kepada
- Dari : https://www.onmaibana.com/ 2019/06/11-aplikasi-jual-pulsa-murah-terbaik.html
- Kepada : https://www.onmaibana.com/ 2019/06/aplikasi-jual-pulsa-murah.html
Posting Komentar untuk "Cara Mengubah Link Artikel Blogger Yang Sudah Terlanjur Dipublikasikan Tanpa Kehilangan Pengunjung"
Jika ada pertanyaan seputar blog dan artikel ini silahkan berikan komentar yang baik dan sesuai dengan isi artikelnya.