5 Cara Memperbesar Ukuran File PDF Sesuai Ukuran yang Kamu Inginkan
Cara Memperbesar Ukuran File PDF – File PDF (Portable Document Format) merupakan format file yang sangat aman untuk digunakan, sehingga tidak heran saat ini kebanyakan orang lebih suka menggunakan format pdf dalam membuat file atau dokemen. Bahkan format file yang di upload untuk keperluan pekerjaan maupun untuk melamar pekerjaan semua format filenya menggunakan file PDF begitu juga pada saat kamu melamar CPNS semua format berkas persyaratan pasti menggunakan format PDF.
Namun adakalanya kamu pasti mengalami kendala dengan ukuran file PDF itu sendiri, karena beberapa persyaratan dokumen dengan format PDF ini sudah ditentukan ukuran maksimal dan minimal file yang bisa diupload, sehingga terkadang filenya sudah melebihi ukuran maksimal atau bisa juga ukuran filenya terlalu kecil.
Nah untuk itu pada artikel kali ini kita akan membahas bagaimana cara memperbesar ukuran file PDF agar sesuai dengan yang kamu inginkan, untuk kamu yang mengalami kendala sebaliknya yaitu ukuran file PDF yang kamu punya terlalu besar silahkan baca artikel Cara Memperkecil Ukuran File PDF.
Cara Memperbesar Ukuran File PDF
Berikut ini bebera cara memperbesar ukuran file PDF sesuai ukuran yang kamu inginkan.
1. Menggunakan Situs PDFResizer.com
Untuk lebih jelasnya silahkan simak cara memperbesar ukuran file PDF menggunakan situs PDFResizer :
1. Langkah Pertama, silahkan kamu akses laman PDFResizer.com terlebih dahulu. selanjutnya kamu akan diarahkan pada tampilan cara merubah ukuran file pdf sesuai dengan yang kamu inginkan.
2. Selanjutnya, pada halaman tersebut kamu akan menemukan button berwarna hijau yang bertuliskan “+ tambah file” atau “Choose File” Kemudian silahkan klik tombol button tersebut untuk menambahkan file atau mengunggah file PDF yang ingin kamu perbesar ukurannya, kemudian klik Upload File.
3. Jika file PDF yang ingin kamu rubah ukurannya sudah berhasil dimasukkan, sampai disini kamu sudah bisa melakukan perubahan ukuran pada file PDF tersebut. Silahkan kamu pilih opsi ukuran halaman, kemudian pilihlah ukuran halaman sesuai dengan yang kamu butuhkan.
4. Setelah memilih ukuran file PDF yang diinginkan, selanjutnya silahkan klik Looks good, do the magic. Kemudian akan muncul tampilan file PDF sesuai ukuran yang sudah kamu ubah tadi.
5. Selanjutnya perhatikan dan cek tampilan file PDF apakah sudah sesuai dengan ukuran yang kamu butuhkan, jika ukurannya sudah sesuai maka kamu tinggal klik Download untuk menyimpan file PDF tersebut ke penyimpanan komputer atau laptop.
2. Menggunakan Situs Docupub.com
Sama seperti situs sebelumnya, situs Docupub.com ini juga bisa kamu gunakan untuk merubah ukuran file PDF sesuai dengan yang kamu inginkan. Situs ini juga menyediakan berbagai fitur untuk mengedit file dengan format PDF, seperti resize PDF, compress PDF dan merge PDF di Docupub.com ini.
Berikut ini cara memperbesar ukuran file PDF menggunakan situs Docupub.com sesuai dengan kamu inginkan:
1. Silahkan akses laman docupub.com.
2. Selanjutnya, pilih “resize atau scale setting”.
3. Silahkan isi page size yang sudah tersedia di laman tersebut. Apabila opsi size di laman tersebut belum memenuhi kebutuhan, kamu bisa melakukan pengaturan size sendiri dengan mengkostumisasi ukuran page.
4. Jika pengaturan page kamu telah selesai, selanjutnya kamu bisa memilih file PDF yang ingin kamu ubah ukurannya dengan cara klik “browse”.
5. Selanjutnya jika file PDF yang ingin kamu ubah ukurannya sudah di tampilkan, selanjutnya kamu klik “upload & resize”
6. Silahkan tunggu proses resize hingga selesai. Apabila telah selesai, silahkan dicek lagi ukuran file PDFnya sudah sesuai dengan yang kamu inginkan, silahkan unduh atau download file PDF tersebut.
Baca Juga :
- Cara Mengubah File PDF Ke Word
- Cara Memasukkan dan Menampilkan File PDF Dipostingan Blog
- Cara Mengubah Foto Menjadi PDF
3. Menggunakan Situs Pdfcandy.com
Situs selajutnya yang bisa kamu gunakan untuk memperbesar ukuran file PDF adalah situs pdfcandy.com, sama dengan situs diatas situs ini juga mempunyai beberapa fitur untuk edit mengedit file dengan format PDF salah satunya adalah mengubah ukuran file pdf menjadi lebih besar.
Berikut ini cara memperbesar ukuran file PDF menggunakan situs pdfcandy.com
1. Pertama, silahkan kunjungi situs pdfcandy.com terlebih dahulu.
2. Selanjutnya, klik add files dan pilih file pdf yang akan kamu perbesar ukurannya.
3. Setelah berhasil terpilih, klik open dan tunggu proses upload.
4. Silahkan kamu pilih page size sesuai keinginan.
5. Selanjutnya, klik resize dan tunggu hingga proses selesai.
6. Jika prosesnya telah Selesai, kamu sudah bisa download langsung file yang sudah sesuai ukuran yang kamu tersebut.
4. Menggunakan Situs SodaPDF.com
Situs SodaPDF.com ini mempunyai fungsi untuk memperbesar ukuran margin,akan tetapi bisa juga kamu gunakan untuk memperbesar ukuran file PDF, karena semakin besar ukuran margin serta halamannya, maka akan semakin besar pula hasil outputnya nanti setelah disesuaikan ukurannya.
Silahkan simak cara memperbesar ukuran File PDF menggunakan situs SodaPDF.com berikut ini :
1. Silahkan kunjungi situs SodaPDF.com terlebih dahulu
2. Kemudian, klik “Pilih File”
3. Ganti ukuran Margin dan Halaman sesuai dengan yang kamu inginkan kemudian klik “Ubah Ukuran”
4. Tunggu beberapa saat hingga Soda PDF selesai bekerja
5. Kemudian Klik “Unduh Sekarang”
6. File PDF yang sudah sesuai dengan ukuran yang kamu inginkan sudah berhasil disimpan.
5. Menggunakan Adobe Photoshop
Cara selanjutnya yang bisa kamu lakukan untuk memperbesar ukuran file PDF adalah dengan menggunakan Aplikasi Adobe Photoshop. Jika beberapa cara diatas dilakukan secara online,maka pada cara ini kamu bisa memperbesar ukuran file PDF secara offline dengan menggunakan Aplikasi Adobe Photoshop.Aplikasi ini biasanya digunakan oleh banyak orang untuk edit foto akan tetapi bisa juga kita gunakan untuk mempebesar ukuran file PDF dengan mudah dan cepat.
Berikut adalah cara memperbesar ukuran file PDF menggunakan Aplikasi Adobe Photoshop:
1. Langkah Pertama pastikan kamu sudah menginstal aplikasi Adobe Photoshop, kemudian buka terlebih dahulu Photoshop di Komputer atau laptop kamu. Setelah itu klik “File” dan “open”. Kemudian pilih File PDF yang ingin kamu perbesar ukurannya.
2. Setelah berhasil dibuka, kamu akan menemukan opsi-opsi settings. Nah pada menu settings ini silakan kamu atur seluruh settingan tersebut.
3. Pada kolom Select pilih Page.
4. Pada pilihan Crop To : Pilih Bounding Box (atau sesuaikan).
5. Kemudian Centang Anti-Aliased (fungsinya untuk menghaluskan garis).
6. Selanjutnya silahkan atur Width dan Height sesuai kebutuhan kamu. Karena disini ingin diperbesar, cukup naikkan nilainya. Jangan lupa juga untuk mengatur setting nilainya menjadi Pixels (untuk mempermudah).
7. Centang Constrain Proportions (untuk menyesuaikan proporsi), sisanya bisa dibiarkan default (atau sesuaikan).
8. Kalau sudah, klik “File”, “Save As”, dan pilih “Photoshop PDF” kemudian save.
9. Terakhir, jika muncul jendela lagi, cukup klik “Save PDF”.
10. Setelah disimpan kamu pun bisa langsung cek dan membuka hasilnya di komputer atau laptop kamu.
Itulah bebera cara memperbesar ukuran file PDF sesuaidengan ukuran yang kamu inginkan, silahkan pilih cara yang mana yang lebih mudah dan lebih sesuai dengan yang kamu butuhkan semuanya sesuai tergantung kebutuhan.
Posting Komentar untuk "5 Cara Memperbesar Ukuran File PDF Sesuai Ukuran yang Kamu Inginkan"
Jika ada pertanyaan seputar blog dan artikel ini silahkan berikan komentar yang baik dan sesuai dengan isi artikelnya.