Peluang Usaha Jasa Pengiriman Barang Yang Sangat Menjanjikan
Peluang Usaha Jasa Pengiriman – Jasa pengiriman barang sebenarnya sudah ada sejak lama, namun seiring dengan perkembangan zaman dan tekhnologi yang semakin canggih jasa pengiriman barang ini juga semakin banyak di butuhkan, salah satu yang menyebabkan tingginya kebutuhan masyarakat terhadap jasa pengiriman barang yaitu karena saat ini kita bisa melakukan belanja apapun secara online dan barangnya tinggal dikirim menggunakan ekspedisi atau jasa pengiriman barang.
Melihat dari tingginya kebutuhan orang dengan jasa pengiriman barang ini, maka bisa kita jadikan sebuah peluang usaha dengan membuka jasa pengiriman barang. Disamping kebutuhan masyarakat terhadap jasa pengiriman barang ini terus meningkat, keuntungan usaha ini juga sangat menjanjikan.
Pengertian Jasa Pengiriman Barang atau Ekspedisi
Jasa pengiriman barang merupakan sebuah usaha yang bergerak di bidang pengiriman barang dan tarifnya ditentukan berdasarkan berat barang dan jaraknya. Usaha pengiriman barang ini bisa dilakukan oleh siapa saja, baik yang sudah berbadan usaha maupun perseorangan.
Saat ini jasa pengiriman barang di Indonesia sudah semakin banyak bisa dibilang semunya berjalan dengan baik terusberkembang, bahkan dalam perkembangannya, jasa pengiriman barang ini tidak hanya menggunakan mobil dan sepeda motor saja, namun ada juga jasa pengiriman barang yang menggunakan sepeda atau yang lebih dikenal dengan istilah bike messenger.
Dengan berkembangnya usaha jasa pengiriman barang ini maka para perusahaan jasa ekspedisi ini pun banyak yang membuka program agen/waralaba untuk melebarkan ekspansi mereka ke seluruh wilayah di indonesia.
Berbagai Jenis Usaha Pengiriman Barang
Ada beberapa jenis usaha pengiriman barang kalau kita perhatikan berdasarkan jenis transportasi, durasi pengiriman dan kapasitas barang yang dibawa. Simak berikut ini beberapa jenis usaha pengiriman barang yang bisa kamu pilih dan jadikan sebagai peluang usaha.
1. Ekspress
Jasa pengiriman barang ini sama seperti namanya, yaitu layanan jasa pengiriman barang dengan durasi pengiriman yang cepat, biasanya kalau menggunakan layanan ini pengiriman barang hanya memerlukan waktu satu sampai dua hari.
Barang yang dikirim menggunakan layanan ini juga biasanya bervolume tidak terlalu besar, baik dari segi bobot ataupun dimensinya. Dan model transportasi yang digunakan oleh usaha ini adalah biasanya sepeda motor.
2. Ekspedisi Laut
Jasa pengiriman ini merupakan pengiriman antar pulau, jasa pengiriman ini menjadi pilihan yang paling murah serta kamu bisa mengirimkan barang yang berat dan bervolume besar. Jasa pengiriman ini menggunakan transportasi pengangkutan kapal feri.
Media pengiriman menggunakan container, dan container yang digunakan juga ada terbagi dua model, yaitu less than container load (LCL) dan full charter load (FCL). Pada LCL, container tidak hanya berisikan barang dari satu jasa ekspedisi saja, sedangkan pada FCL isi container digunakan secara penuh oleh jasa ekspedisi tersebut.
3. Ekspedisi Udara
Seperti namanya jasa pengiriman ini merupakan pengiriman jalur udara, jika kamu ingin mengirimkan barang antar pulau maupun antar kota dengan durasi waktu yang lebih cepat maka kamu bisa menggunakan jasa pengiriman udara ini. Namun kamu harus membayar tariff yang agak sedikit mahal disbanding dengan jasa pengiriman laut dan barang yang dikirimkanpun memiliki batasan ukuran dan berat.
4. Full Truck Load (FTL)
Jenis pengiriman ini merupakan jenis pengiriman jalur darat, yang model jasa ekspedisinya menawarkan penyewaan mobil truk yang bisa kamu gunakan sesuai dengan kebutuhan. Biasanya truk yang disediakan juga berbeda – beda tergantung dengan besaran dari barang yang akan kamu kirimkan. Jadi satu truk tersebut disewakan secara penuh untuk pengiriman atau pengantaran barang dari satu pelanggan saja.
5. Less Than Truck Load (LTL)
Selain jasa pengiriman FTL, ada juga jasa pengiriman dengan pengantaran jalur darat lainnya yang model transportasinya menggunakan truk. Akan tetapi untuk jasa pengiriman LTL ini, truk akan menampung barang dari beberapa pelanggan sampai muatan truk tersebut terisi penuh. Dengan metode tersebut jasa pengiriman ini hadir untuk mencapai harga yang lebih efisien sehingga biaya pengirimannya pun menjadi relatef lebih murah.
Baca Juga :
- Cara Menjadi Dropship Yang Sukses di Tahun 2023
- Cara Daftar Shopee Affiliates Program
- 7 Situs Toko Online Penerima Dropship Reseller Terbaik dan Terpercaya
Keuntungan Membuka Jasa Pengiriman Barang
Setidaknya ada tiga faktor penting yang membuat usaha jasa pengiriman barang ini sangat menjanjikan dan menguntungkan, simak berikut ini tiga keuntungan membuka usaha jasa pengiriman barang.
1. Laku Keras Khusnya Pada Momen – Momen Tertentu
Salah satu keuntungan yang kamu peroleh dalam membuka usaha jasa pengiriman ini adalah jasa pengiriman sangat – sangat dibutuhkan pada beberapan momen tertentu seperti Idul Fitri, Idul Adha, Natal dan beberapa hari – hari besar lainnya.
Tidak hanya pada hari – besar saja jasa pengiriman ini sangat dibutuhkan akan tetapi ada juga beberapa momen dimana e-commerce melakukan promo besar-besaran sehingga membuat daya beli para pelanggan meningkat secara drastis dan tentunya semua peningkatan pembeli tersebut harus menggunakan jasa pengiriman untuk mengirimkan barang yang di beli pelanggan.
2. Belum Ada Teknologi Pengganti
Usaha jasa pengiriman ini sangat menjanjikan karena sampai saat ini belum ada tekhnologi yang bisa memindahkan barang dari satu tempat ke tempat lain yang berjauhan dalam waktu yang singkat.
3. Aktivitas Perbelanjaan Online yang Semakin Meningkat
Dizaman yang tekhnologinya sudah maju dan canggih sangat banyak di manfaatkan oleh masyarakat untuk melakukan belanja secara online, dan sampai saat ini aktivitas perbelanjaan online masih terus meningkat karena belanja online bisa dilakukan kapan dan dimana saja.
Jadi semakin besar dan meningkat orang – orang yang belanja online maka semakin besar pula peluang usaha jasa pengiriman ini.
Modal dan Tips Membangun Usaha Jasa Pengiriman
Tips dan Persiapan Membangun Usaha Jasa Pengiriman
Jika kamu mempunyai niat dan rencana untuk membuka bisnis jasa pengiriman barang, maka kamu perlu memperhatikan beberapa tips dan persiapan berikut ini :
- Tenentukan jumlah modal yang dibutuhkan dan sesuaikan dengan kondisi dan kempampanmu
- Tentukan layanan jasa pengiriman yang akan kamu jadi sebagai usaha jasa pengiriman
- Tentukan target pasar yang sesuai dengan jasa pengiriman yang telah kamu pilih
- Tentukan tarif, lokasi usaha, jenis transportasi, dan wilayah pelayaran usahakan jangan terlalu jah berbeda dengan para pesaing apalagi sampai lebih mahal dalam tariff.
- Segera menentukan dan mngurus administrasi hukum dan izin
- Bentuk dan bangun tim kerja yang solid dan satu visi
- Persiapkan strategi pemasaran dengan memperhatikan target pasar yang sudah ditentukan.
Modal Usaha Jasa Pengiriman
Jika kamu benar – benar sudah serius untuk menjalankan usaha jasa pengiriman, maka kamu harus membuat rancangan dan rincian modal usaha sejak awal. Setidaknya sudah ada gambaran yang bisa kamu persiapakan untuk menyediakan modal untuk membuka usaha jasa pengiriman.
Sebenarnya untuk membuka usaha jasa pengiriman ini kamu bisa saja mulai dari skala kecil terlebih dahulu, seperti menjadi mitra dari salah satu perusahaan ekspedisi yang sudah memiliki nama cukup besar. Modal yang diperlukan juga tidak terlalu besar, bahkan kamu bisa memulai usaha ini dengan modal lima jutaan saja. Akan tetapi kamu usahamu adalah masih sekedar mitra dari perusahaan jasa pengiriman lain.
Namun jika kamu mempunyai modal yang cukup dan berniat untuk membangun sendiri usaha jasa pengiriman barang dalam skala besar, maka tentunya kamu harus mempersiapkan modal yang lebih besar juga dan bisa mencapai hingga ratusan juta.
Berikut ini rincian modal yang perlu kamu persiapkan untuk membangun usaha jasa pengiriman:
- Biaya sewa lokasi bisnis : Rp15 juta
- Biaya pembelian transportasi bisnis (motor/mobil) : Rp100 juta
- Biaya peralatan (meja, kursi, rak) : Rp10 juta
- Pembelian timbangan dan peralatan pendukung : Rp6 juta
- Biaya pengurusan izin usaha : Rp1 juta
- Total estimasi biaya investasi Rp132 juta
- Estimasi biaya operasional
- Gaji 2 orang pegawai : Rp5 juta
- Biaya listrik, air, telepon, dan internet : Rp1 juta
- Biaya tak terduga : Rp1 juta
- Total estimasi biaya operasional Rp1 juta
Dengan perhitungan di atas, maka total biaya yang diperlukan untuk membangun usaha jasa pengiriman adalah sekitar Rp139 juta.
Nah itulah berbagai ulasan tentang peluang usaha jasa pengiriman barang yang saat ini dan tentunya beberapa tahun kedepan akan sangat menjanjikan. Jadi bagaimana, apakah kamu sudah tertarik untuk membangun usaha jasa pengiriman? Berikan komentar dan pendapatmu dikolom komentar ya teman - teman.
Posting Komentar untuk "Peluang Usaha Jasa Pengiriman Barang Yang Sangat Menjanjikan"
Jika ada pertanyaan seputar blog dan artikel ini silahkan berikan komentar yang baik dan sesuai dengan isi artikelnya.